Blog post

Kenali Manfaat Olahraga Setelah Lelah Bekerja

23/10/2022Sandy Patricia

Hi Klobbers!

Di cuaca yang kurang baik, kita seringkali merasa tidak enak badan dan juga lebih malas untuk beraktivitas. Hujan yang terus datang, dan cuaca yang dingin dapat menurunkan produktivitas. Apalagi setelah lelah bekerja, kita biasanya memilih untuk langsung beristirahat dan tidak melakukan apa-apa. 

Tanpa disadari, dengan membiasakan tubuh kita terbaring lemas, hal ini dapat menurunkan kesehatan dan mood kita loh Klobbers. Lalu apa solusinya untuk tetap fit sehari-hari, apalagi di cuaca yang kurang baik?

Jawabannya adalah dengan berolahraga! Olahraga dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat dan menambah energi kita. Ketika mendengar kata olahraga, kita cenderung fokus dengan manfaat fisik yang akan didapatkan – seperti meningkatkan kesehatan jantung, bentuk badan yang menarik, dan menurunkan tekanan darah. Studi yang dilansir dari Harvard Business Review menyatakan bahwa, kondisi mental kita secara langsung terikat dengan fisik kita. Sehingga, dengan berolahraga, tidak hanya manfaat fisik yang kita dapatkan, namun kesehatan mental kita pun juga menjadi lebih baik. Olahraga juga dipercaya dapat memberikan manfaat kognitif. Hal ini berguna meningkatkan kinerja kerja kita, sehingga menjadi lebih fresh dalam mengerjakan pekerjaan yang kita miliki. 

Olahraga Membuat Kita Merasa Lebih Baik

Olahraga dapat meningkatkan mood baik, konsentrasi, dan kewaspadaan. Dengan berolahraga, kamu juga dapat meningkatkan pandangan yang lebih positif terhadap hidup kamu. Berikut merupakan rincian mengapa olahraga baik untuk mental health kamu:

  • Serotonin, hormon stres, dan endorfin dapat berubah ketika kamu berolahraga.
  • Olahraga rutin dapat membuat tidur lebih baik.
  • Meningkatkan self-esteem, kemampuan coping, dan kontrol. 
  • Mengalihkan pikiran negatif dan memberi kita untuk mencoba kesempatan baru.
  • Meningkatkan level energi.
  • Mengurangi tegang pada otot, sehingga setelah berolahraga, kamu akan merasa lebih rileks. 

Seperti apa yang sudah dijelaskan di atas. Berolahraga dapat meningkatkan mental health kita loh Klobbers. Hal ini dikarenakan, ketika berolahraga, kita melepas hormon endorfin yang dapat membuat kita lebih bahagia. 

Berolahraga di pagi hari – sebelum bekerja, dapat membuat kamu merasa lebih segar dan siap menjalani hari. Sedangkan, berolahraga setelah bekerja, dapat membantu kamu dalam mengurangi stres yang didapatkan ketika bekerja. 

Bertemu Orang Baru

Selain kesehatan fisik dan mental, olahraga juga meningkatkan relasi kita. Ketika berolahraga, kita dapat bertemu dengan orang baru, dan tentunya mempelajari hal baru dari orang tersebut. Selain itu, jika tempat kerja kamu menyediakan wadah untuk berolahraga, kamu sebaiknya memanfaatkan hal tersebut! Setelah seharian lelah bekerja, berolahraga dengan rekan kerja juga meningkatkan hubungan baik. Dengan rutin melakukan kegiatan tersebut, kamu juga dapat bertemu dengan orang baru di tempat kerja kamu. 

Mencegah Penyakit

Pernah mendengar istilah “exercise is the best medicine” ? Kalimat tersebut bener banget loh Klobbers. Dengan berolahraga, kamu dapat meningkatkan stabilitas hormon dan juga membantu otot lebih kuat. Lifestyle yang baik, dapat menurunkan kemungkinan sakit jantung, diabetes, asma, dan penyakit kronis seperti kanker. Selain mencegah penyakit, imun kamu juga akan bertambah. Ketika kita berkeringat, bakteri dalam tubuh kita pun juga tidak mengendap. Sehingga, kita mengurangi kemungkinan terkena batuk dan flu. Dengan diberikannya fasilitas untuk olahraga sehabis bekerja, hal ini juga dapat membantu perusahaan dalam mengurangi kemungkinan absensi karyawan – akibat sakit atau medical appointments

Wah, banyak sekali ya Klobbers manfaat yang dihasilkan dari berolahraga sehabis bekerja. Selain untuk kesehatan fisik, ternyata kita juga bisa membangun relasi dan membantu produktivitas kita dalam bekerja sehari-hari. Mulailah dari hal kecil dan konsisten dalam menjalankan olahraga. Jika kamu melakukannya secara rutin, kamu akan mendapatkan hasil yang maksimal! Good Luck. 

Sumber

Berikan Komentar

Your email address will not be published.