Blog post

Hospitality: Mengenal Barista dan Perkembangannya di Indonesia

28/07/2022Kontributor Blog by Klob

Klik link artikel asli

Hospitality merupakan suatu interaksi antara tuan rumah (host) keramah-tamahandalam melayani tamu (customer). Menurut Haris Gunawan Business Development Office Le Corden Bleu, hospitality adalah hubungan antara tamu dengan tuan rumah, atau tindakan bersikap ramah. Hospitality dapat dilihat dari berbagai sudut pandang, misalnya sosial pribadi (private), komersial, industri, korporat dan venue. Sebenarnya industri hospitality sangat luas dan beragam sesuai dengan perkembangan di dunia.

Beberapa contoh bidang pekerjaan yang berhubungan dengan industri hospitality misalnya rekreasi, jasa penginapan, housekeeper, food and beverage, travel and tourism, chef, resepsionis hotel, dan sebagainya. Salah satu program hospitality dalam program digital leadership and bootcamp Klobility adalah barista. Barista merupakan bagian dari sektor makanan dan minuman (food and beverage) dalam industri hospitality.

Menjamurnya kedai kopi di Indonesia telah membawa dampak peluang bagi pemilik kedai kopi maupun barista. Berdasarkan data riset TOFFIN 2019, perusahaan yang menyediakan solusi bisnis barang dan jasa di industri hotel, restoran, dan kafe, mencatat jumlah kedai kopi di Indonesia mencapai 2.950 gerai. Angka tersebut terus bertambah sekitar 1.950 gerai dari tahun 2016 yang hanya sekitar 1000 gerai.

Berdasarkan data yang disampaikan oleh Syafrudin, Chairman Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI). Pertumbuhan usaha kedai kopi saat ini mencapai 15%-20%, dan serapan kopi produksi dalam negeri mencapai 25%-30% dan diprediksi terus naik ke level 25%-40%.

Usaha kedai kopi yang mengalami pertumbuhan, mengakibatkan kebutuhan baristadi dalam negeri menjadi besar. Apa lagi untuk barista yang memiliki kemampuan yang mumpuni dalam mengolah kopi menjadi minuman yang dapat dinikmati. Biasanya barista setiap hari memang bekerja di kedai-kedai kopi, bar-bar kopi ataucoffee shop untuk meracik kopi dengan mesin-mesin kopi.

Dalam program Klobility digital and leadership bootcamp untuk pelatihan barista, para peserta juga akan mengenal profesi barista, peranannya dalam kedai kopi, tugas dan tanggung jawab, hingga menjadi barista profesional.

Barista tidak hanya meracik kopi, namun barista juga memiliki kemampuan di dunia seni. Barista adalah sebutan untuk seseorang yang pekerjaannya membuat, menyiapkan, dan menyajikan kopi. Kata barista pertama kali berasal dari bahasa Italia yang artinya bartender, yaitu seorang pelayan bar yang menyiapkan makanan dan minuman. Namun, seiring berkembangnya kemajuan teknologi dan industri perkopian di dunia, kata bartender diubah menjadi barista yang semakin dikenal sekarang.

Beberapa tugas seorang barista yaitu melayani pelanggan dan menerima pesanan, menyeduh dan menuangkan kopi untuk pelanggan, menggiling biji kopi segar untukdiseduh menjadi secangkir kopi, menyiapkan berbagai jenis minuman, melayani pesanan lewat drive thru (jika ada), mempersiapkan dan menyajikan makanan untuk pelanggan, dan terakhir menjaga kebersihan perlengkapan kerja dan tempat kerja. (RYR)

Sumber:

1. https://www.topkarir.com/article/detail/5-peluang-karir-di-bidang-hospitality

2. https://suneducationgroup.com/news-id/industri-hospitality-dan-karir/

3. https://id.wikipedia.org/wiki/Barista

4. https://www.sasamecoffee.com/kopipedia/kenali-apa-itu-barista-kopi/

Berikan Komentar

Your email address will not be published.