Blog post

5 Tips Menemukan Nilai Inti dalam Diri Agar Mengenal Diri Sendiri

24/03/2023Rahmat S

Hi, Klobbers! Apakah kamu telah benar-benar menemukan dan mengenal nilai dalam dirimu? Bagaimana kamu membuat sebuah keputusan yang sesuai dengan prinsip dan nilai yang kamu ambil?

Selaras dengan pertanyaan diatas, penting untuk mengetahui nilai yang ada di dalam dirimu sebagai seorang individu. Hal ini juga akan membantumu dalam mengidentifikasi sebuah masalah dan penyelesaian yang tepat. 

Klobbers, tahukah kamu? Nilai inti dirimu adalah sesuatu yang kamu yakini penting untuk kehidupan dan pekerjaan. Hal ini karena nilai dalam diri setiap individu akan menunjukkan apa yang kamu inginkan sebenarnya dari kehidupan. Selain itu, nilai inti dirimu juga berperan sebagai tolak ukur kepuasan atas pencapaian yang kamu raih dalam menjalani kehidupan. 

Berikut ini 5 tips agar kamu dapat menemukan nilai inti dalam dirimu selengkapnya.

1. Tuliskan Nilai-Nilai Diri

Ada beragam nilai yang terdapat di dalam diri setiap individu, seperti pantang menyerah, ambisius, percaya diri, kolaborasi, humoris, berbeda (unik), dan lain sebagainya. Kamu perlu menuliskan nilai-nilai yang ada di dalam dirimu agar kamu mudah mengidentifikasi kecenderungan dari nilai-nilai yang paling sesuai dengan perilaku dan perasaan dirimu sendiri. 

2. Tulis Orang-orang yang kamu Kagumi

Klobbers, tahukah kamu? Terkadang nilai yang kita miliki berasal dari personifikasi orang yang kita kagumi dan cintai. Pada kenyataannya, ketika kamu mengagumi kualitas atau kemampuan individu lain, artinya kamu juga menghargai dirimu sendiri. Tulislah rekan-rekanmu, atau idolamu yang kamu kagumi dan dijadikan panutan dalam berkehidupan. 

3. Analisa Pengalaman yang Pernah Kamu Lalui

Setelah kamu mereferensi individu yang menjadi panutanmu, kini saatnya kamu mulai mengingat setiap pengalaman yang telah kamu lalui. Hal ini akan membantumu dalam menganalisis nilai-nilai dirimu dengan mengingat saat-saat terbaik dirimu dan ketika kamu terpuruk. Kamu akan melihat setiap perbandingan yang kamu rasakan dari dua pengalaman yang berbeda. 

Sebagai contoh, ketika kamu menerima sebuah penghargaan atas pencapaian yang kamu raih, kamu akan merasa senang, dan orang lain termotivasi, mungkin hal tersebut menjadi nilai yang penting bagimu atau pengalaman saat kamu terpuruk mengajarkan kamu tentang sebuah empati yang tinggi dalam menghadapinya. Bisa jadi hal tersebut juga merupakan nilai yang penting bagi dirimu. 

4. Kategorikan Nilai-nilai yang Serupa

Klobbers, saat-saat terbaik untuk lebih mengenal dirimu adalah dengan memberikan perhatian khusus dari ketiga cara di atas. Kamu dapat mengerucutkan nilai-nilai yang telah kamu tulis dari sebelumnya dengan cara mengkategorikan nilai-nilai yang serupa. Ini akan membantumu melihat nilai inti yang ada dalam dirimu secara lebih spesifik. 

5. Pilih Nilai Inti yang Paling Cocok dengan Dirimu

Setelah mengkategorikan nilai-nilai yang serupa, kamu dapat memilih nilai inti yang paling sesuai dengan dirimu berdasarkan beberapa tips di atas. Namun, perlu kamu ingat, nilai inti yang kamu pilih adalah nilai inti berdasarkan kepentingan paling teratas dari dirimu. Jika, kamu masih ragu, kamu dapat mencoba untuk meninggalkan beberapa nilai yang sudah kamu tulis sebelumnya, lalu kamu akan kembali dan melihat apakah hal tersebut adalah benar-benar nilai dalam dirimu atau bukan. 

Itulah 5 tips agar kamu lebih mengenal nilai dalam dirimu sendiri. Selamat mencoba, Klobbers!

 

Sumber

 

 

Berikan Komentar

Your email address will not be published.