
Tips Menjaga Stabilitas Financial Growth
Ditulis oleh: Said Dinul Hak
(Klik untuk melihat Profil Klob)
Halo Klobbers! Kita tentunya menginginkan kondisi financial kita bertambah dari kurun waktu ke kurun waktu, bukan? Namun kenyataannya, kalau kita urai fase atau kurun demi kurun waktu, misal kita ambil setiap tiga tahun sekali untuk evaluasi atau lima tahun sekali, masih sering kita dapatkan beberapa dari kita bukannya mengalami peningkatan malah mengalami penurunan. Bahkan, tidak jarang dari kita yang mengalami kebangkrutan lho!
Oke, kali ini saya mau berbagi beberapa penyadaran agar teman – teman tetep bisa menjaga stabilitas pertumbuhan financial teman-teman walaupun pada beberapa periode harus merangkak atau meningkat sangat kecil.
Pertama, kalian harus pastikan bahwa kalian memiliki aturan main dalam mengelola finansial, semacam target misalnya. Contoh sederhananya adalah membuat sebuah boundaries garis aman dalam setiap rentang waktu tertentu. Misalnya kalian menentukan boundaries garis aman dengan interval dua, atau tiga, dan bahkan empat. Pastikan ini adalah rentang dimana kalian perlu melakukan cross check perjalanan tenggat waktu yang sudah ditetapkan. Misal dua, berarti dua tahun ke belakang, begitupun seterusnya. Seberapa besar pertambahan aset atau pun sukuk simpanan keuangan kalian di brankas (bank atau pun pribadi). Hal ini adalah pola krusial kalian agar selalu memiliki sense for growing.
Selanjutnya, apabila kalian menemukan ternyata kurvanya anjlok, maka langkah pertama yang harus kalian ambil adalah break dan cut segala hal yang sebenarnya secara sadar sudah diketahui kalau sektor ini selalu membuat kalian mengalami cut lose saving. Berani tidak berani, kalian wajib bertindak segera. Misalnya kalian memiliki sektor bisnis yang sebenernya nggak rugi – rugi banget tapi karena tempatnya jauh, kalian belum bisa menjalaninya dengan auto pilot karena belum memiliki delegasi yang cukup baik dalam menjalankan bisnis tersebut. Maka, kalian harus secepatnya break dan cut, atau minimal break. Suka tidak suka, gengsi tidak gengsi.
Berikutnya, kembali ke organiknya kalian saja. Nggak perlu ada bisnis baru yang terlalu dipaksakan dan justru membuat kalian kelewat lelah sampai nggak ada waktu untuk berfikir secara nikmat dalam menjalani kehidupan as a human.
Fokus disatu pekerjaan dan satu bisnis yang bisa menambah pundi – pundi secara konsisten walaupun tidak begitu besar menurut kalian. Itu sudah lebih dari cukup.
Jadi percaya deh, kadang kita terlalu bernafsu, sehingga mengabaikan batasan kemampuan diri kita oleh dimensi ruang dan waktu. Kalian juga perlu membaca informasi terkait financial lainnya agar bisa menjaga stabilitas pertumbuhan keuangan melalui website Blog by Klob.
Selamat bertumbuh Klobbers!