Blog post

Investasi atau Menabung? Pelajari Cara Mudah Untuk Budgeting!

07/03/2022Nadine K

Hai Klobbers!

Untuk sebagian besar anak muda yang baru mulai mencari uang sendiri, konsep pengelolaan uang mungkin masih asing dan menakutkan. Saat mencari tahu tips budgeting, jawaban yang ditemui cenderung bervariatif dan membingungkan. Ada sumber-sumber yang memperjuangkan investasi, ada juga sumber lain yang menekankan pentingnya menabung. Sungguh sulit untuk menemukan metode yang paling cocok untuk kamu sendiri. 

Oleh karena itu, kami ingin memperkenalkan metode budgeting 70/20/10! Metode sederhana dan mudah diterapkan ini dapat menjadi titik awal bagi kamu yang baru memasuki dunia kerja dan memiliki pendapatan tetap. Metode ini menggunakan pendekatan spend-save-share, pengelolaan keuangan yang mudah dipahami dan fleksibel untuk kebiasaan belanja masing-masing orang. Konsepnya adalah: dari penghasilan kamu 70% dialokasi untuk pengeluaran, 20% dialokasi untuk tabungan, dan 10% dialokasi untuk donasi. 

70% PENGELUARAN

70% dari pendapatanmu idealnya digunakan untuk menutupi biaya hidup sehari-hari. Ini termasuk membayar tagihan, membayar sewa, pengeluaran untuk makanan, tagihan medis, hiburan, dan sebagainya. Pada dasarnya, ini adalah uang yang dapat kamu gunakan untuk kebutuhan jangka pendek. 

Tanggung jawabmu sekarang terletak dalam memprioritaskan pengeluaran mana yang paling penting untuk bisa dikategorikan dalam golongan dana ini. Kamu juga bisa mengambil langkah tambahan dan membagi lagi pengalokasian dari 70% ini ke masing-masing kebutuhanmu.

20% TABUNGAN

20% dari penghasilanmu harus disimpan dan/atau diinvestasikan. Bagian ini akan menjadi dana darurat, uang pensiun, atau uang untuk rencana pengeluaran jangka panjang seperti pembelian besar, modal bisnis, atau modal untuk berkeluarga. Untuk dana darurat, sebaiknya kamu menabung jumlah yang setara dengan kurang lebih 3-6 bulan pengeluaran. 

Tidak memiliki tabungan adalah stresor besar bagi banyak pekerja muda yang hanya akan bertambah buruk jika tidak mulai ditangani dari sekarang. Selalu ingat, menabung dan berinvestasi lebih awal dapat menghasilkan tambahan uang dari bunga yang terkumpul dari waktu ke waktu. 

10% DONASI

Bagian terkecil dari pendapatanmu dapat didedikasikan untuk sumbangan dan/atau melunasi hutang. Hutang tersebut bisa berupa hutang kartu kredit, pelunasan cicilan, pinjaman bank, bahkan pinjaman pribadi. Jika kamu tidak lagi memiliki hutang maka uang ini dapat disumbangkan kepada orang terdekat yang membutuhkan atau badan amal.

Metode 70/20/10 bisa sangat membantu untuk para pemula budgeting dan dapat dibuat lebih efektif jika digabung dengan metode-metode lain seperti tracking pengeluaran. Persentase-persentase ini bahkan dapat disesuaikan dengan kebutuhanmu selama tetap konsisten. 

Ingatlah, ini bukan solusi yang paling cocok untuk semua orang dan mungkin kamu sudah menemukan metode lain yang lebih sesuai dengan kebutuhanmu. Pastinya setiap orang memiliki hubungan yang unik dengan uang dan hanya waktu dan pengalaman yang benar-benar dapat membentuk sistem pengelolaan uang yang paling sempurna untukmu, tetapi metode 70/20/10 dapat menjadi titik awal yang baik bagi kita yang baru memulai. 

Karena itu, buatlah pilihan keuangan yang bijak dan teruslah belajar karena stabilitas keuangan tidak perlu menjadi perjuangan seumur hidup!

Berikan Komentar

Your email address will not be published.