
Tips Membangun Personal Branding di Media Sosial
Hi Klobbers!
Tahukah kamu bahwa dalam rekrutmen perusahaan, personal branding memiliki pengaruh besar? Menurut survei dari Career Builder, 70% perusahaan menggunakan sosial media saat melakukan proses rekrutmen kerja. Selain itu 43% perusahaan menggunakan sosial media untuk mengecek karyawan yang bekerja pada perusahaan tersebut.
Nah, bagi kamu yang ingin menunjukan gambaran diri yang baik di media sosial, ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk kembangun personal branding kamu di media sosial:
1. Kenali diri sendiri
Untuk membangun personal branding di media sosial, kamu perlu mengenal diri sendiri. Cari tahu apa kelebihanmu, karakteristik apa yang membuatmu disenangi orang lain, serta minat dan hal apa yang memotivasi kamu. Jika kamu kesusahan mencari tahu, kamu bisa bertanya pada keluarga teman atau mencoba ikut tes minat kerja di Klob Meter.
2. Tentukan apa yang ingin kamu tunjukan pada orang lain
Personal branding bukanlah hanya gambaran diri saat ini, kamu juga perlu menentukan apa yang mau kamu lakukan ke depan termasuk bidang apa yang ingin kamu perdalam ke depan. Dengan menunjukan ketertarikan pada bidang tertentu, orang akan semakin memahami diri kamu serta membuat perusahaan menjadi lebih tertarik mengenal dirimu.
3. Tampilkan nama yang sama untuk setiap saluran media sosial
Salah satu teknik untuk membuat dirimu lebih mudah dicari adalah dengan menggunakan nama yang sama pada setiap saluran media sosial. Selain itu, gunakanlah foto asli agar orang menjadi tahu bahwa akun tersebut memang milik kamu.
4. Posting konten secara konsisten
Pastikan kamu melakukan posting secara konsisten. Ada berbagai macam saluran media sosial yang kamu gunakan seperti Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn dan sebagainya. Namun, kamu tidak harus posting setiap hari pada semua saluran media sosial. Kamu bisa menentukan saluran mana yang sesuai denganmu serta target audiens yang kamu ingini, lalu lakukan posting secara konsisten pada saluran tersebut.
Semoga ini bisa membantu kamu memperkuat personal branding menggunakan media sosial! Bagi kamu yang ingin tahu lebih dalam mengenai personal branding, Klob dan PT Pegadaian akan mengadakan webinar pada tanggal 16 Juli 2020 dengan judul “Personal Branding Dalam Membangun Karier” bersama Riana Rifani, sebagai Corporate Communication di PT Pegadaian. Di sini, kamu akan menelusuri topik personal branding lebih dalam dan pengaruhnya dalam kariermu. Yuk daftarkan dirimu melalui link berikut ini: bit.ly/pegadaian01. See you there, Klobbers!
Comments (1)
Astri Ivo Siagian
16/07/2020 at 11:21 am
Luar biasa