Blog post

Karakterisitik Seorang Pemimpin Berkualitas

11/10/2019Karel Adiwardoyo

Hi Klobbers!

Sosok seorang pemimpin sangat dibutuhkan di tempat kerja. Kamu bisa saja ditempatkan sebagai pemimpin pada saat orang lain melihat potensi di dalam diri kamu. Menjadi pemimpin bukanlah hal yang mudah, kamu harus memikul tanggung jawab yang besar. Namun ini adalah kesempatan bagi kamu untuk mengembangkan diri. Jadi, jika kamu mendapatkan kesempatan menjadi pemimpin, gunakanlah dengan sebaik-baiknya. Jika kamu ingin menjadi pemimpin yang baik, kamu harus mengembangkan beberapa karakter penting.

Berikut ini adalah beberapa karakteristik yang perlu dimiliki oleh seorang pemimpin berkualitas:

1. Memiliki Inisiatif

Di dalam pekerjaan, pasti ada situasi tertekan entah itu waktu yang dekat dengan deadline atau proyek mendadak. Seorang pemimpin harus mampu membuat keputusan dengan cepat. Oleh sebab itu kamu harus memiliki inisiatif yang tinggi. Ini akan melatih kamu agar dapat membuat keputusan dengan cepat dan efektif.

2. Mampu Mengendalikan Diri

Di tengah situasi yang panas dan tertekan seorang pemimpin harus mampu mengendalikan diri. Artinya, kamu harus tetap dingin dan tidak terbawa emosi. Ini dikarenakan, seorang pemimpin harus bisa menjadi solusi di tengah permasalahan bukan menambah masalah dengan terbawa emosi.

3. Percaya Diri

Seorang pemimpin mempunyai tanggung jawab yang besar dan banyak orang di tempat kerja yang bergantung padanya. Oleh karena itu kamu perlu memiliki percaya diri yang besar. Kamu juga harus optimis karena kamu adalah panutan bagi orang-orang sekitarmu. Jika kamu tidak percaya dengan dirinya sendiri, orang lain akan sulit untuk percaya kepada kamu.

4. Selalu Mencari Kelebihan dari Orang Lain

Tugas dari seorang pemimpin adalah membantu orang lain dan juga membuat proses berjalannya pekerjaan menjadi lebih efektif. Cara untuk memenuhi dua hal ini adalah dengan mencari kelebihan dari orang lain. Jika pemimpin mengetahui kelebihan orang-orang sekitarnya, ia akan mampu menempatkan orang-orang tersebut di posisi yang tepat agar pekerjaan mereka menjadi lebih maksimal.

5. Pendengar yang Baik

Salah satu cara untuk membuat hasil pekerjaan lebih maksimal adalah dengan menerima masukan dari orang lain. Oleh karena itu, seorang pemimpin harus mampu menjadi pendengar yang baik. Kamu harus bisa mendengar berbagai masukan seperti saran, keluhan, atau pujian. Menjadi pendengar yang baik juga akan membuat kamu lebih didengar oleh orang lain. Jadi, usahakan untuk selalu mendengar orang lain.

6. Kenal dengan Diri Sendiri

Mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri adalah hal yang penting untuk dimiliki seorang pemimpin. Inilah yang dimaksud dengan kenal dengan diri sendiri. Sebagai seorang pemimpin, kamu harus selalu mencari tahu kelebihan dan kekurangan diri sendiri agar kamu bisa mengembangkan diri untuk menjadi lebih baik.

Semoga ini dapat memberikan gambaran akan seorang pemimpin berkualitas. Jika kamu ingin mengenal diri sendiri mengenai gaya interaksi dan juga kepribadian kerja, yuk coba alat tes Klob Meter di Klob.id! Mengembangkan karakter membutuhkan waktu, jadi jangan mudah menyerah ya. Good Luck Klobbers!

Comments (1)

  • Kadiran

    15/10/2019 at 11:23 am

    Ini baik untuk di tiru, tapi sulit menjalankannya

Berikan Komentar

Your email address will not be published.